Home Jabar Perubahan Cuaca, Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar Laksanakan Patroli Tanggap Bencana Alam

Perubahan Cuaca, Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar Laksanakan Patroli Tanggap Bencana Alam

by Admin
Perubahan Cuaca, Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar Laksanakan Patroli Tanggap Bencana Alam

Kab. Bandung Barat, sebelas12.com – Anggota Tim SAR Kompi 1 Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Jabar melaksanakan kegiatan Patroli SAR untuk mengecek serta memastikan beberapa tebing yang berada di wilayah Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat, Minggu, 19 Februari 2023.

Merespon situasi terkini dengan menggiatkan patroli mobiling Siaga tanggap bencana alam yang fokus utamanya menyasar daerah-daerah tebing rawan bencana alam longsor di wilayah Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Personel Tim SAR terlihat tampak mengecek tebing yang rawan longsor di Jalan Raya Lembang Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

“Patroli yang dilaksanakan oleh personel di lapangan dilakukan untuk menimalisir terjadinya bencana alam seperti tanah longsor dimana wilayah Kecamatan Lembang banyak pegunungan dan tebing-tebing yang rawan longsor,” kata Dansat Brimob Polda Jabar, Kombes Pol Yuri Karsono.

Ia menambahkan, oleh karena itu dirinya memerintahkan kepada seluruh personel Satuan Brimob Polda Jabar agar selalu siaga dengan selalu memantau tebing-tebing khususnya yang rawan akan bencana longsor.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati melewati jalan tersebut,” katanya.

Pihaknya juga, lanjutnya, selalu memberikan peringatan agar masyarakat bisa mengetahui bahwa kawasan tersebut merupakan rawan terjadinya bencana longsor dan ini merupakan langkah kami atau upaya dalam hal penanggulangan kebencanaan terutama tanah longsor yang dapat mengancam keselamatan para pengguna jalan.

“Patroli SAR yang kami lakukan ini adalah bentuk dukungan terhadap kesiapsiagaan Satuan Brimob Polda Jabar yang dapat sewaktu-waktu terjadinya bencana alam terhadap situasi yang tidak menentu,” pungkasnya. (*Red)

Related Posts

Leave a Comment