Lampung, sebelas12.com – Ikatan Alumni SMAN 13 Bandar Lampung akan mengadakan Reuni Akbar yang rencananya akan dilaksanakan pada 7 Januari 2023 di Lapangan Sepak Bola SMAN 13 Bandar Lampung.
Wakil Ketua Panitia, Redho Arisuli, mengatakan Reuni Akbar yang akan dilaksanakan ini adalah kesepakatan teman-teman sewaktu masih duduk di bangku sekolah SMA dahulu.
“Reuni Akabr ini untuk mengingat kembali momentum masa-masa sekolah di SMAN 13 Bandar Lampung,” kata Edo, sapaan akrabnya, melalui telepon selularnya, Minggu, 4 Desember 2022.
Edo berharap, teman-teman yang tamat pada tahun 1999 s/d 2022 agar sama-sama dapat bersatu kembali pada acara Reuni Akbar tersebut.
Sementara Desi Novitasari sebagai bendahara Reuni Akbar SMAN 13 Bandar Lampung, mejelaskan bahwa dana pada acara tersebut diperoleh dari bantuan teman-teman alumni secara individu.
“Alhamdulillah untuk registrasi untuk para alumni yang akan hadir dikenakan biaya Rp150 ribu. Dan kami panitia Reuni Akbar berharap bagi teman-teman yang ada rezeki lebih, dapat membantu berupa finansial untuk acara tersebut,” kata Desi Novitasari, yang akrab disapa Novi itu.
Novi menambahkan, direncanakan acara Reuni Akbar nanti, panitia akan membuat berbagai macam acara di antaranya jalan sehat, senam bersama, donor darah, bazar UMKM, memberikan cendera mata kepada SMAN 13 Bandar Lampung dan masih banyak acara lainnya.
“Kami panitia acara Reuni Akbar untuk Alumni 1999-2022 SMAN 13 Bandar Lampung pada 7 Januari 2023 nanti, berharap bagi alumni SMAN 13 Bandar Lampung yang mau daftar agar menghubungi panitia pelaksana dan teman yang kenal semasa satu sekolah,” jelas Novi.
“Mudah-mudahan teman alumni memberi support acara ini terlaksana sesuai dengan harapan dan kesepakatan bersama alumni SMAN 13 Bandar Lampung,” imbuhnya.
Kontak person panitia Reuni Akbar :
- Arya Gunadi (0812 7284 6640)
- Redho (0813 6665 5886)
- Desi Noviasari (0813 6836 9160) (*Red)